Lima Ide Menulis Blog
"Saya sudah punya blog, tapi bingung mau nulis apa"
"Pengen sih bikin blog, tapi malu ah nulisnya. Cerita hidup saya nggak menarik"
"Maunya sih produktif ngeblog, tapi idenya belum muncul nih"
Saya menemukan komentar-komentar seperti itu di grup-grup komunitas blogger dan ada juga yang langsung curhat sama saya. Apa teman-teman pernah dengar komentar serupa? atau malah pernah mengucapkan hal yang sama?
Sebenarnya ide itu banyak banget lho. Ada jutaan cerita di dunia ini yang bisa kita tulis. Kalau mau lebih spesifik lagi tentang kehidupan kita, bukan berarti idenya menjadi sedikit. Makanya kali ini saya mau kasih lima ide menulis blog yang bisa teman-teman adopsi disaat kebingungan "mau nulis apa" melanda.
Pengalaman Hidup
Jangan pernah merasa hidup kita nggak menarik untuk dibagikan dalam cerita. Siapa tahu justru pengalaman kita bisa memberikan solusi kepada orang lain yang bernasib sama. Hanya saja penyajiannya yang perlu diperhatikan. Prinsip saya adalah "menulislah dengan hikmah". Saya yakin setiap kejadian yang kita alami yang baik ataupun yang buruk pasti ada hikmahnya.
Misalnya kita pernah ditinggal pas lagi sayang-sayangnya *curcol,shay? :p* dan itu membuat hati kita remuk rendam, hancur berantakan, patah berkeping-keping, luluh lantak bagaikan dedaunan yang rontok diterpa angin kencang. Nah tuliskanlah pengalaman patah hati itu. Tapi isinya bukan tentang ratapan sedih atau makian terhadap mantan ya. Coba tuliskan juga bagaimana cara kamu untuk bisa bangkit dan menyusun kembali puing-puing hati yang patah itu.
Hal itu tentu akan bermanfaat bagi pembaca. Siapa tahu tulisan kamu bisa menyelamatkan seseorang yang hampir bunuh diri karena patah hati.
Saya sendiri nggak menyangka bahwa tulisan pengalaman mengikuti tes CPNS Kemenkumham pada tahun 2012 mengundang puluhan ribu pembaca ke blog ini. Sampai-sampai masuk media online juga. Dan yang paling menyenangkan itu ketika saya dapat banyak email kalau tulisan saya menjadi gambaran mereka sebelum tes CPNS sampai bisa lulus.
Bahagia banget kalau tulisan pengalaman kita bisa bermanfaat bagi orang lain. Hobi tersalurkan, insyaaAllah pahala pun didapatkan.
Kalian pasti punya banyak pengalaman hidup kan? ayo bagikan lewat tulisan.
Hobi
source : pixabay |
Kalau menulis tentang hobi biasanya jadi lebih enjoy karena kita bercerita tentang sesuatu yang disukai.
Keahlian
Berprofesi sebagai pengusaha? pelukis? dokter? kenapa nggak membagikan pengetahuan dan keahlian kalian ke dalam blog. Misalnya dokter bisa membagikan ilmu kesehatan, pelukis bisa menuliskan jenis-jenis cat warna yang bagus, atau pengusaha bisa membagikan tips-tips untuk menaikkan omset bisnis. Pembaca tentu lebih mempercayai kebenaran tulisan jika dibagikan oleh orang yang ahli di bidangnya.
Rasanya topik juga nggak akan habis karena dalam profesi dan keahlian kita selalu ada hal baru yang bisa dibagikan. Nggak perlu bingung juga mencari refrensi karena kita sudah paham teori-teorinya.
Review Produk
Kalau bingung mau menulis mulai darimana, coba aja dengan mengulas produk. Nggak usah jauh-jauh, mulailah mereview produk yang memang kita suka atau kita pakai dalam keseharian. Bisa make up, obat-obatan, gadget, film, buku, produk-produk untuk ibu dan anak, tempat makan, dan tempat wisata.
"Kenapa sih blogger menulis review ?"
Jawabannya tentu untuk membantu banyak orang mengetahui kualitas dan kekurangan suatu produk sebelum memutuskan untuk membeli atau memakainya. Kita sendiri pasti sering kan sebelum beli suatu barang cari dulu reviewnya di Google? Pasti sering juga menemukan review barangnya di blog orang lain.
Nggak cuma bisa membantu orang lain, menulis review produk di blog juga bisa menghasilkan uang lho. Misalnya suatu brand ingin produknya direview di blog kita, maka brand akan memberikan produknya untuk kita pakai dan memberikan fee juga sebagai bayarannya. Selain menulis kelebihan dan kekurangan produk, dalam artikel biasanya blogger menyelipkan backlink atau kata kunci yang kalau diklik pembaca, menuju website dari brand tersebut.
"Gimana sih supaya bisa dapat job backlink?"
Ada platform pihak ketiga yang memfasilitasi para pengusaha dan blogger, salah satunya adalah RajaBackLink. Jadi kalau ada pengusaha/perusahaan yang punya bisnis dan ingin produk/jasanya dipromosikan oleh blogger maka bisa beli backlink disini.
source : Rajabacklink |
Saya sendiri sudah tiga kali mendapatkan job dari RajaBackLink. Alhamdulillah nominal fee yang dibayarkan sesuai dengan rate card saya. Makanya tiap ada email penawaran masuk, dengan senang hati saya langsung menerima dengan klik pilihan jual backlink.
Bagi kalian yang punya bisnis, cocok banget menggunakan jasa backlink dari RajaBacklink, karena mereka menyediakan banyak blogger yang siap untuk mereview produk (salah satunya adalah saya *promosi* :p). Cara daftarnya juga mudah banget kok, tinggal sign up dan isi data-data yang diperlukan.
Masih malas nulis blog? ingat aja kalau review produk bisa dapat penghasilan. Tapi tetap rajin isi konten ya walau belum ada job. Klien juga pasti memilih blog yang rajin update.
Ada isu dan topik yang lagi hits di pemberitaan media? boleh banget kok kita tanggapi dengan opini pribadi, dan tuliskan di blog. Menulis di blog juga lebih enak dibandingkan media sosial karena bisa lebih panjang dan rinci sehingga menghindari terjadinya kesalahpahaman dengan pembaca.
Saya yakin setiap orang punya pemikiran dan opini yang berbeda-beda. Perbedaan tersebut justru menjadi daya tarik tersendiri bagi pembaca.
Kalau teman-teman ada ide tambahan atau tips jitu untuk mengatasi ide yang buntu, bisa sharing di kolom komentar ya.
Masih malas nulis blog? ingat aja kalau review produk bisa dapat penghasilan. Tapi tetap rajin isi konten ya walau belum ada job. Klien juga pasti memilih blog yang rajin update.
Opini
source : Pixabay |
Ada isu dan topik yang lagi hits di pemberitaan media? boleh banget kok kita tanggapi dengan opini pribadi, dan tuliskan di blog. Menulis di blog juga lebih enak dibandingkan media sosial karena bisa lebih panjang dan rinci sehingga menghindari terjadinya kesalahpahaman dengan pembaca.
Saya yakin setiap orang punya pemikiran dan opini yang berbeda-beda. Perbedaan tersebut justru menjadi daya tarik tersendiri bagi pembaca.
***
Itu dia lima ide menulis blog yang bisa kalian pilih. Kalau ide sudah ada, tinggal eksekusinya yang harus disegerakan. Intinya menulislah karena itu akan mengabadikan kenangan dan menebar kebaikan.Kalau teman-teman ada ide tambahan atau tips jitu untuk mengatasi ide yang buntu, bisa sharing di kolom komentar ya.
Get notifications from this blog
Setuju mba, ide lainnya mungkin cerpen yang pernah mba tulis hihi
ReplyDeletewkwkwk jadi ingat yang kemaren ya mba
DeleteWah, aku baru dengar tentang rajabacklink ini. Unik banget ada situs yang menyediakan jasa jual-beli backlink kayak gini. Thank you, Mba untuk info menariknya. Aku pun termasuk blogger lama yang sering buntu "mau nulis apa" di blog ^^;
ReplyDeleteIya mba daftar aja juga, siapa tahu banjir job darisana :D
DeleteMantappp kak! Masih terus berusaha untuk nulis konsisten di blog nih.
ReplyDeleteSemangaat ya. Tulisan kamu bagus-bagus.
DeleteWah aku suka nih tagline menulislah paling ga dengan hikmah, karena meski nulis pengalman yg pahitpun bisa teteup diambil pembelajaran ma yg baca..
ReplyDeleteJd makin semangat nulis euy
Bener banget mba, karena guru yang paling bijak adalah pengalamanl
DeleteCocok semua idenya,,
ReplyDeleteTerutama pengalaman hidup, paling seneng deh baca-baca pengalaman hidup yang memotivasi dari para blogger nusantara..
Makasih sudah baca mas Victor.
DeleteTerima kasih kak sarannya^^ Berguna banget!
ReplyDeleteSama-Sama dear ^_^
DeleteSetuju mbak, kadang kebanyakan mikir malah bikin ga jadi nulis. Padahal ide itu bertebaran di sekitar kita :)
ReplyDeleteBetul, tinggal kitanya yang peka untuk mengelolanya menjadi tulisan.
DeleteNice share , akutuh kadang idenya segudang tapi sering lupa nulusnya wkkkk
ReplyDeleteCatat dulu di hp mba biar nggak lupa
DeleteI love reading a post that can make people think. Also, thanks for permitting me to comment!
ReplyDeleteyou're welcome.
DeleteAkhirnya nemu lagi platform jual beli backlink selain iblogmarket, makasih infonya yaa ^^
ReplyDeleteiya, iblogmarket juga bisa tapi belum dapat lagi nih dari sana :P
Deletesaya nulis blog dari pengalaman dan keterampilan saya saja. yap, mengenai fotografi. meskipun sudah banyak yang bahas tentang fotografi, saya mencoba menulis sesuai pengalaman dan pengetahuan saya sendiri. :)
ReplyDeleteIya nggak apa-apa mas Rafi, itu juga bermanfaat banget kok ^_^
DeleteSaya sendiri sih kalau lagi buntu ide nulis biasanya ya begini mampir ke blog-blog lain hehehe, selain itu juga kadang suka nonton anime sama baca novel kesukaan :D.
ReplyDeleteHari ini informasi yg sama 2x, dari Kang Nata dan dari sini, ternyata ini sumber info yang didapat Kang Nata dipostingan blognya.
ReplyDeleteTerima kasih infonya
Sejak 2009 ngeblog tapi baru terasa indahnya jadi blogger tahun 2012 ketika jadi member Kumpulan Emak2Blogger. Lho koq? Kenapa? Karena banyak dapat pengalaman melalui event yang diadakan oleh KEB. Sensasinya aja yang menyenangkan. Kemudian semakin lama semakin enjoy ngeblog setelah dapat job dari BPN kontrak nulis 3 bulan, dari Warung Blogger menghadiri event yang feenya rrruuaarrr biasa. Ketika itu belum ngerti deh DA/PA itu apa. Tapi sampai sekarang bunda tetap aja jadi blogger newbie karena belum juga trampil mengelola tampilan blog, hiks, hiks... Motto Tak Satu Jalan ke Roma selalu bunda sekatkan dalam hati. Prinsip harus bisa! Slow but sure, maklum faktor X kali ya yang menyebabkan kalau bunda belajar gak bisa cuma sekali terus bisa, hiks...
ReplyDeleteKadang ide bermunculan buat nulis, tp mood lagi mager banget dan tiba-tiba kata-kata itu susah banget dikeluarkan ahahaha. Giliran lagi mood, nyari idenya yang ga gampang :D
ReplyDeleteNaaah bener mba. Apalagi bagi blog yg punya Niche khusus. Lebih gampang sebenernya. Krn pasti udah sesuai Ama passion dia. Kayak aku Niche nya traveling dan kuliner. Kalo keabisan ide traveling, aku tinggal cari kuliner yg blm pernah aku coba aja. Review deh 😄. Jadi 1 tulisan... 😁
ReplyDelete