√ Cara Menjadi Star Seller Shopee - Duduk Paling Depan

Cara Menjadi Star Seller Shopee

Cara Menjadi Star Seller Shopee

"Tulisan ini mengutip dari situs BukuWarung. Berikut URL-nya https://bukuwarung.com/menjadi-star-seller-di-shopee/"

Ada yang suka belanja atau jualan di Shopee? Kalau saya sebagai pelanggan sudah pasti mengangkat tangan tinggi-tinggi. Aplikasi belanja yang identik dengan warna oranye ini sudah ada di ponsel saya selama bertahun-tahun. Karena program gratis ongkos kirimnya itu membantu banget untuk saya yang tinggal di daerah. 

Saya merasa aman belanja di Shopee karena meski ada ribuan toko di sana, saya masih bisa filter lagi untuk menemukan toko yang terpercaya, barangnya bagus, dan harganya terjangkau. 

Toko Star Seller di Shopee sering menjadi pilihan saya karena biasanya toko yang sudah ada label Star Seller itu sudah banyak banget yang beli dan rata-rata testimoninya bagus. Jadi nggak ragu deh kalau mau belanja. 

Jadi buat teman-teman yang punya toko di Shopee, ada baiknya berusaha meningkatkan tokonya agar mendapatkan label Star Seller. Karena pasti akan mendatangkan lebih banyak pelanggan. 

4 Hal yang Perlu Diperhatikan Agar Toko Bisa Menjadi Star Seller di Shopee


Kalau sudah punya foto produk yang menarik, jangan cuma diunggah lalu ditinggal begitu saja. Pastikan teman-teman melakukan beberapa hal berikut agar pelanggan berdatangan dan bisa mencapai level Star Seller di Shopee.


1. Buat Promo yang Menarik


Promosikan toko Shopee kalian melalui semua media sosial yang dipunya. Jangan lupa tambahkan kalimat promosi yang menarik. Misalnya kalau order melalui Shopee akan dapat gratis ongkir, cashback, dan juga potongan harga spesial. 

Karena dengan semakin banyaknya pelanggan yang membeli via toko Shopee, maka kesempatan mendapatkan label Star Seller semakin besar. 

Jangan lupa pula katakan pada pelanggan untuk memberikan review dengan bintang lima. Tambahkan saja lagi promosi bahwa akan ada undian setiap bulannya untuk pelanggan yang memberikan review paling menarik. 

2. Harga yang Bersaing


Memang ada banyak pesaing di Shopee, untuk itu perlu pintar-pintar membuat harga yang bersaing namun bisa sedikit lebih murah. Bisa dengan marketing harga seperti angka 99 dibelakang nominal harga, atau dengan memberikan harga khusus jika membeli lebih banyak (grosir).

Karena biasanya pembeli akan memanfaatkan fitur mengurutkan harga dari harga terendah ke tertinggi atau sebaliknya. Jadi pastikan produk kita bisa langsung terlihat ketika ada yang menggunakan fitur tersebut ya.

3. Buat Keterangan Toko yang Menarik


Pada halaman depan toko di Shopee akan ada kolom bio atau keterangan dari toko kita. Buatlah dengan kalimat semenarik mungkin, misal menyebutkan sejak dari tahun berapa teman-teman berjualan, sehingga dapat dipercaya. Bisa juga menyebutkan promo-promo yang sedang berlangsung.

4. Tingkatkan Respon dan Ramah Kepada Calon Pembeli


Setiap ada yang mengirimkan chat bertanya soal produk, jawablah dengan cepat dan ramah. Tipsnya gunakan fitur balas pesan otomatis yang bisa diatur di bagian pengaturan akun. 

Selipkan pula emot senyum pada setiap akhir kalimat, sehingga baik pembeli ataupun calon pembeli merasa diperlakukan dengan baik dan akhirnya melakukan transaksi berulang.

Syarat Menjadi Star Seller di Shopee


Kenapa empat hal di atas perlu teman-teman lakukan untuk meraih level Star Seller di Shopee? Karena berkaitan erat dengan syarat yang ditentukan Shopee, yaitu sebagai berikut.

1. Minimal 100 Order Perbulan


Ini adalah target yang harus dicapai jika ingin menjadi Star Seller di Shopee. Tipsnya jual lah beragam macam produk yang saling berkaitan. Sehingga pembeli bisa membeli banyak barang sekaligus.

Misalnya teman-teman menjual bibit bunga, sekalian juga jual bibit sayuran, potnya, pupuknya, polybag, obat hama, dan sebagainya.

2. Persentasi Membalas Chat Lebih Dari 80%


Seperti yang sudah dibahas di atas, maka manfaatkan fitur balas pesan otomatis agar pesan bisa dibalas dengan cepat. Tapi setelah itu tetap harus diteruskan dengan menjawab pertanyaan calon pembeli ya. Lakukan dengan ramah dan selalu tanya apa lagi yang bisa dibantu, agar calon pembeli merasa benar-benar dilayani dengan baik.

3. Minimal Rating dari Pembeli adalah 4.5 Star


Target rating tersebut bisa dicapai dengan menerapkan empat hal yang sudah diulas sebelumnya. Karena biasanya pembeli akan memberikan 5 star jika kualitas produk baik, harga yang sesuai, dan pelayanan yang ramah. 

4. Hindari Penalti Apapun (0 Poin)


Ada beberapa hal yang dapat membuat Shopee memberikan penalti kepada toko, yaitu sebagai berikut:

  • Terdapat pesanan pembeli yang tidak diselesaikan oleh seller
  • Seller terlambat dalam mengirimkan produk.
  • Seller menjual produk yang dilarang
  • Melakukan tindakan yang dinilai spam
  • Meningkatkan harga sebelum diberi diskon untuk mendapatkan keuntungan
  • Membalas chat atau ulasan dari pembeli dengan kalimat yang tidak sopan dan kasar.
Jadi sebisa mungkin hindari hal-hal tersebut ya agar citra toko tetap baik dan bisa menjadi Star Seller.

5. Lengkapi Persyaratan Administrasi Dengan Melakukan Verifikasi KTP


Caranya mudah saja kok, cukup dengan foto KTP dan foto selfie penjual dengan KTP aslinya. Hal ini bertujuan agar pihak Shopee bisa meminimalisir oknum yang berniat melakukan penipuan. Sehingga pembeli bisa merasa lebih aman bertransaksi di Shopee.

***

Kalau teman-teman bisa mencapai level Star Seller, tentu orderan akan semakin banyak. Omzet juga akan melonjak. Nah, jangan lupa untuk mencatat setiap pemasukan dan pengeluaran dari bisnis kalian ya. 

Nggak perlu repot-repot menulis di buku catatan secara manual, karena sekarang ada aplikasi BukuWarung yang bisa membantu pelaku UMKM untuk mencatat segala transaksi bisnis. Mulai dari uang keluar masuk, bahkan utang dan piutang reseller/pembeli juga bisa tercatat rapi di aplikasi ini.

Selain itu dengan aplikasi BukuWarung juga bisa membuat laporan keuangan usaha secara otomatis dan bisa dijadikan aplikasi kasir lho. 

Jadi segera unduh aplikasi BukuWarung di Google Play Store. Kalau sudah terunduh, jangan lupa buat folder "finansialku" dan satukan dengan aplikasi m-banking. Sehingga bisa lebih mudah jika ingin melakukan transaksi bisnis. 

Semoga artikel ini bermanfaat ya. Ada yang sudah punya toko Star Seller di Shopee? Atau pernah memakai aplikasi BukuWarung? Ceritakan di kolom komentar ya. 





Get notifications from this blog

4 comments

  1. Aku suka banget belanja di Shopee, dan memang kalau ada embel-embel Star Seller bikin hati lebih sreg aja. Jadi lebih tenang juga, cuma emang testimoni adalah hal pertama yang jadi pertimbangan selain star seller 😁

    Makasih sharing ilmunya ya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya biasanya juga star seller lebih banyak diskon dan promonya :D

      Delete
  2. Udah jualan di shopee tapi masih pedagang eceran mba hehe.. semoga lama2 bisa besar dan praktekkin langkah-langkah jadi star seller, makasi sharingnya mba.. app buku warung juga pasti berguna banget ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. Amiiin. Semoga makin besar dan makin berkah bisnis onlinenya mbak ^^

      Delete